Arsip

Archive for the ‘Ngeblog’ Category

Say Hello…

3 Maret 2017 3 komentar

      Apa kabar.. sudah lama admin tidak mengutak atik blog apa adanya ini.. semoga sobat masih sehat.Kali ini admin ingin menulis di blog mati suri ini mudah mudahan semangat menulis kembali berkobar,selain itu admin sedang mencoba menjajal update melalui aplikasi android seberapa baik hasilnya.

Ok.. sementara ini dulu postingan jajal menjajal.. Silahkan kalau ada masukan tulis di kolom komentar ya..

Sibuuuk…

8 Maret 2013 2 komentar

    Pada dasarnya Aku suka membaca,baca apa saja yang aku sukai. Media cetak ataupun online. Bagiku membaca itu sebagai kebutuhan seperti makanan untuk pikiran.  Banyak hal bermanfaat bisa didapat dari membaca. Membaca lebih menyenangkan daripada ngobrol ngelantur kesana kemari kurang faedah. Ide hebat sampai ide konyol kadang datang setelah membaca. Bahan bacaan tidak harus edisi baru,terbitan lama juga tidak masalah karena sebagian besar juga masih relevan dengan zaman sekarang.

    Tentang membaca, dulu Aku suka baca media cetak,berupa majalah koran atau tabloid,kadang sengaja beli,sambil lalu kalau sedang keluar jalan jalan tapi,seringnya dapat gratisan dari teman atau kerjaan.

    Seiring perjalanan waktu & kondisi dimasa sekarang,kebiasaan membaca media cetak sudah berkurang. Alasan utama adalah kesibukan kerja lapangan yang menghabiskan banyak waktu,tenaga & terutama pikiran. Hanya saja kebiasaan membaca tidak begitu saja kutinggalkan,ada alternatif lebih mudah yaitu dengan media online. Di media online sumber bacaan lebih mudah didapat & berlimpah. Media online juga merubah kebiasaanku membaca. Lebih ringkas tak perlu kluyuran cari bahan,lebih murah hanya bermodal modem & PC/laptop bahkan hanya handphone beropera mini sudah bisa.

    Dengan begitu mudahnya akses ke media online ini memperluas space untuk eksplorasi pemahaman baru & pengayaan wawasan. Hanya saja waktu & kondisi yang membatasi. Diperlukan pembagian waktu yang pas untuk berbagi antara aktifitas sehari hari mencari nafkah sebagai pertanggung jawaban hidup & membaca sebagai masyarakat pembaca.

    Di bagian penutup ini Aku hanya ingin menyampaikan permohonan maaf ke Sobat sobat penulis kalau belum bisa rutin hadir membaca tulisan tulisan Sampeyan yang menarik,hanya Aku usahakan untuk sempat membaca setidaknya sebagai silent reader… Sekali lagi hanya karena sibuk

12047952

Kategori:Ngeblog, Opiniku

Satu Tahun Ngeblog

30 November 2012 4 komentar

    Tidak terasa usia blog ini sudah satu tahun. Kegiatan iseng diantara kesibukan kerja,lumayan buat mengalihkan penat selepas kerja. Sekedar nulis asal asalan memamerkan kenaifanku melalui blog yang bebas ini 🙂 Sepertinya bakalan lucu kalau di baca baca lagi kelak hehehe…

images (2)

    Terimakasih buat sobat yang sudah mengikuti,menyempatkan singgah & berkomentar, atau juga yang singgah sekedar baca baca, juga yang sudah klik di halaman facebook “Blog Bebas” (yang belum silahkan gabung) Juga buat Sobat yang singgah tanpa sengaja 🙂

    Sebenarnya Admin “Blog Bebas” sudah masuk di komunitas blogger & komentator Jatim, tapi masih sungkan untuk menyematkan banner “Jatimotoblog” (di salah satu widget yang terletak di sebelah kanan halaman ini). Jadi sampai sekarang bannernya tak kunjung di pasang 😀

    Ucapan terimakasih untuk Om Heru Kuncahyono yang telah membukakan pintu ke Jatimotoblog & semua masukan yang sangat berguna. Juga blogger blogger besar lainnya sebagai nara sumber & sumber inspirasi. Terimakasih semua…

Aku Datang

5 Mei 2012 8 komentar

      Assalam Mu’alaikum Wr Wb

Terinspirasi dari blogger blogger yang sering kubaca. Berbekal pengetahuan yang minim,kucoba memberanikan diri membuat blog sendiri yang ala  kadarnya pating blasur sambil belajar & dibenahi.

Aku belum punya gambaran bakal seperti apa kelanjutan blog yang sasar susur ini,apakah akan jadi blog minim aktivitas atau blog ra mutu ataupun blog embuh..,hanya saja tujuanku cuma memindahkan isi benak di kepalaku ataupun membagi pengalaman di tulisan tulisanku ( Apa salahnya )

Mudah mudahan bisa dimaknai secara positif & ikut meramaikan dunia blog. Aku datang.

Kategori:Ngeblog, Opiniku